Call us : (0251) 8413564 / 085817848203
Mail us : bdm@iskol-agridaya.com

ORGANIC EDUTOURISM "Wisata edukasi berbasis organik"

Industri pariwisata, khususnya wisata agro (berbasis pertanian) saat ini semakin berkembang. Masyarakat saat ini lebih memilih berwisata ke tempat yang tidak hanya menyediakan pemandangan, tetapi juga yang dapat memberikan edukasi kepada pengunjung. PT I-Skol Agridaya Internasional memanfaatkan peluang tersebut dengan membangun wisata edukasi berbasis pertanian organik yaitu “Organic Edutourism”.

Gambar 2. Kegiatan menanam bibit sayuran organik

Perhatian besar PT I-Skol Agridaya Internasional terhadap pertanian organik tidak hanya ditunjukkan kepada pelaku usaha di bidang tersebut, tetapi I-Skol juga ingin memperkenalkan pertanian organik kepada anak sekolah dan masyarakat umum. Organic Edutourism merupakan program baru dari I-Skol yang dimulai pada awal tahun 2019 yang dikemas dengan konsep Edu (Pendidikan) dan Tourism (Wisata) sehingga kegiatan  belajar akan lebih menarik dan hasilnya akan menambah pengetahuan baru mengenai pertanian organik. Selain memperkenalkan pertanian organik, program Organic Edutourism juga mengajak pengunjung untuk mencintai lingkungan dan bergaya hidup ramah lingkungan “Eco-Friendly”.

Gambar 3. Tour dan edukasi pertanian organik oleh fasilitator I-SKOL

Dalam kegiatan Organic Edutourism setiap kelompok peserta akan didampingi oleh fasilitator yang telah berpengalaman di bidang organik. Beberapa kegiatan yang terdapat di Organic Edutourism diantaranya yaitu eksplorasi botani untuk mengenal jenis-jenis tanaman yang ada di kebun, belajar budidaya sayuran dan buah organik, membuat pupuk dan pestisida organik, berternak secara organik, nature fun outbound, dan masih banyak lagi. Selain belajar bertani, peserta juga dilatih kreativitasnya dengan membuat pot organik dan membuat olahan dari hasil kebun. Dan program Organic Edutourism  memiliki nature fun outbound berupa permainan interaktif dan sangat beragam. Beberapa permainan tersebut antara lain yaitu: Blind walk, Atom bomb, Hujan salju, Pipa bocor, Balloon Race, Rabit and wolf, Bambu listrik, Perang naga, dan beberapa permainan seru lainnya.

Gambar 4. nature fun outbound. Games pipa bocor